Kapolsek Sindangbarang Hadiri Launching Kampung Manja Pisan di Desa Muaracikadu

    Kapolsek Sindangbarang Hadiri Launching Kampung Manja Pisan di Desa Muaracikadu

    Cianjur, Pada hari Kamis tanggal 25 Juli 2024, Kapolsek Sindangbarang beserta anggota menghadiri acara launching Kampung Manja Pisan di Kp. Bantaka, Desa Muaracikadu, Kecamatan Sindangbarang, Kabupaten Cianjur. Acara dimulai pukul 07.30 WIB dan berlangsung hingga selesai.

    Turut hadir dalam acara tersebut antara lain Kapolsek Sindangbarang beserta anggota, Danramil Sindangbarang, Kepala Desa Muaracikadu, Sekwilmat Sindangbarang, staf desa, dan masyarakat setempat.

    Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Sindangbarang memberikan sambutan yang mengangkat pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat. Beliau mendorong agar masyarakat dapat memanfaatkan program-program pemerintah yang tersedia untuk memudahkan pelayanan, seperti dalam kegiatan ini yang menyediakan layanan kesehatan, administrasi kependudukan, UMKM, pajak, dan pertanian.

    Selama acara berlangsung, semua kegiatan berjalan lancar dan kondusif, mencerminkan kerjasama yang baik antara pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat dalam mendukung pembangunan di Kampung Manja Pisan.

    polres cianjur
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Kadupandak Berikan...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Cugenang Sosialisasikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri Bongkar Sindikat Judi Online yang Dikendalikan Warga Negara Asing, Perputaran Uang Capai Rp 685 M
    Forum Pemred SMSI Gelar Rapat Perdana, Bahas Program Strategis untuk Kemajuan Media Siber
    Wakapolda Jateng dan Ketum PW FRN Hadiri Pembukaan Baba Restaurant, Dorong Peningkatan Ekonomi Semarang
    Cooling System Kanit Binmas Polsek Cidaun Wujudkan Pilkada 2024 Aman dan Kondusif
    10 Tahun Kepemimpinan Jokowi, Lima Polda Terbentuk 

    Ikuti Kami